Sabtu, 08 Maret 2014

Sejarah 420

Istilah 420 (empat dua puluh) diciptakan oleh sekelompok remaja di San Rafael High School di San Rafael, California, Amerika Serikat pada tahun 1971. Mereka berkumpul bersama sepulang sekolah pada jam 4:20pm untuk menghisap ganja. Mereka menamakan diri meraka The Waldos. Nama ini di ambil dari nama sebuah patung yang mereka sebut dengan istilah “Waldos”, yaitu patung Louis Pasteur yang terletak di dekat lapangan tempat mereka biasa berkumpul. Angka 420 juga diartikan untuk bulan April tanggal 20 yang ditetapkan sebagai hari "Weed Day" atau "Pot Day" (hari ganja).


Direktur High Times Creative, Steven Hager adalah orang pertama yang mempublikasikan istilah angka 420 melalui artikel yang di tulisnya pada bulan Oktober 1998 di majalah High Times dengan judul "Are You Stoner Smart or Stoner Stupid?". Dalam tulisannya Steven Hager menyerukan kepada seluruh pecinta ganja untuk menetapkan jam 16:20 sebagai jam sosial ganja. Hager dalam artikelnya mengatakan: "Saya percaya 420 adalah sebuah acara ritual yang menggunakan ganja dengan memaknainya secara mendalam sebagai subkultur mereka dan acara ritual tersebut mengarahkan kita kepada perilaku yang baik sebagai penggunaan ganja yang bertanggung jawab."

Pada tanggal 25 April 2010, Steven Hager mengatakan bahwa bulan April tanggal 20 akan di sebut sebagai hari "Jack Herer Day", yaitu sebuah hari yang di tetapkan untuk penghormatan kepada Jack Herer, seorang aktifis sekaligus pendiri gerakan hemp/cannabis. Pernyataan ini diberikannya pada saat upacara pemakaman Jack Herer di Eden Memorial Park Cemetery, Mission Hills, California.

0 komentar:

Posting Komentar